Beranda Minahasa Utara Waduh…! Efisiensi Anggaran Tak Berlaku di DPRD Minut, Pasalnya Anggota Dewan Banyak...

Waduh…! Efisiensi Anggaran Tak Berlaku di DPRD Minut, Pasalnya Anggota Dewan Banyak Yang Sentuh Langit

11
0

MINUT,Sumberredaksi– Gaung efisiensi yang digelorakan Presiden Prabowo, dengan menginstruksikan menteri serta pemerintah daerah, hingga lembaga tinggi negara lainnya melakukan penghematan anggaran sebagaimana tertuang dalam Instruksi Presiden No 1 Tahun 2025 dan dibacakan Presiden pada 22 Januari lalu, tak maksimal penerapannya.

Pasalnya, salah satu poin efisiensi berupa anggaran perjalan dinas dan kegiatan seremonial, tak berlaku bagi anggota DPRD Minahasa Utara (Minut). Alih-alih mengatakan arahan Presiden Prabowo Subianto tak berlaku bagi anggota legislatif tanah Tonsea karena lebih memilih melakukan perjalan Dinas ke luar daerah, bahkan ada anggota DPRD Minut yang memanfaatkan kunjungan kerja lewat dana rakyat untuk kepentingan kegiatan partai.

“Ini Ironi, kasihan ASN Pemkab Minut, mati-matian mereka ditekan lewat dalih efisiensi. Namun kenyataannya, puluhan anggota DPRD Minut serentak berangkat dengan berbagi kegiatan yang tidak membawa dampak ke masyarakat. Dan kegiatan kunjungan kerja ke luar daerah ini, hampir setiap minggu,” ujar Calvin Limpek ketua Barisan Anti Korupsi Kolusi Nepotisme Indonesia (Bakkin) Sulut kepada media ini.

Dia juga menyoroti beberapa anggota DPRD terkesan “Mangkage Tugas Luar” mengingat sebagian besar banyak berwajah baru terpilih sebagai anggota DPRD Minut pada pileg 2024 kemarin. ”Sangat disayangkan, pemkab Minut berupaya menindak lanjuti arahan presiden sesuai Inpres no 1 tahun 2025 namun anggaran APBD melalui para anggota DPRD terkesan menghaburkan uang di luar daerah,” pungkas Limpek.

Dari informasi yang dirangkum media ini, kurang lebih sepekan anggota DPRD Minut melakukan tugas luar baik studi banding maupun kegiatan bersifat kepartaian. “Ada beberapa anggota dewan berangkat studi banding, namun juga ada yang tugas luar untuk kepentingan partai,” terang sumber yang enggan namanya dipublis.

Hingga berita ini publis media ini berupaya melakukan konfirmasi kepada Sekwan Jossi Kawengian terkait kepentingan serta tugas luar beberapa anggota DPRD Minut melakukan tugas luar. (Tommy)

Artikulli paraprakRSUD MWM Sukses Laksanakan Oprasi Bibir Sumbing Gratis Kepada Masyarakat 
Artikulli tjetërHasil Pemeriksaan Kesehatan JG-KWL Sangat Baik Di Kemendagri 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini