MANADO,Sumberredaksi– Kegiatan Hari-hari Raya Gerejawi H2RG jemaat GMIM Betania Malendeng Wilayah Manado Timur 5 tahun 2025 resmi dibuka pada Sabtu (22/2/2025), bertempat di halaman halaman gereja.

Kegiatan tersebut diawali dengan Ibadah singkat yang dipimpin oleh Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) GMIM Betania Malendeng Pdt. Foune T. A. Inaray, S.Th, didampingi Ketua Panitia Diaken I Putu Budiasa dan dihadiri seluruh panitia dan para pelsus, setelah itu dilanjutkan dengan senam zumba bersama.

Ketua Panitia Diaken I Putu Budiasa dalam laporannya menyampaikan bahwa secara keseluruhan, panitia sudah siap melaksanakan kegiatan Hari-hari Raya Gerejawi tahun ini dengan berbagai kegiatan.

“Pada 02 Maret 15.00 sore kita akan memulaikan lomba motor lambat, lomba minum susu di dot, 09 Maret 16.00 sore lomba baca mazmur, 16 Maret 16.00 sore lomba bintang vocalia, 23 Maret 16.00 sore lomba busana gereja, 04 April 15.00 lomba bola kaki dangdut campuran, 13 April 15.00 lomba volly buta,” papar Budiasa.

Dia melanjutkan, ada juga perayaan Ibadah Paskah dan Hut Jemaat di 02 April di Gedung Gereja dan Bulan Juli ada Ibadah KPI Hut PI&PK. “Saya berharap seluruh panita mampu bekerja sama dan bergandengan tangan agar seluruh rangkaian kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan sesuai kehendak Tuhan semata,” tutup ketua panitia (Tommy)